
Bandar Lampung (malahayati.ac.id): Universitas Malahayati Bandar Lampung menggelar upacara Sumpah Dokter ke-66 yang diikuti 84 dokter baru di Graha Bintang, Selasa (21/11/2023).
Rektor Universitas Malahayati, Dr. Achmad Farich, dr., M.M., menyoroti evolusi peran dokter modern. “Dokter bukan hanya duduk kerja menyuntik, sekarang dokter harus bisa membuat kebijakan. Dokter saat ini harus multitalenta,” tegasnya.
Hingga saat ini, sudah ada 4.529 dokter lulusan Universitas Malahayati yang tersebar di seluruh Indonesia, bahkan beberapa di antaranya melanjutkan pendidikan di luar negeri. “Tantangan sebagai dokter masih panjang, dan peran kalian bukan hanya dalam praktek klinis, tapi juga dalam menjalankan kebijakan,” tambah Rektor.
Bagi para dokter baru, sumpah yang diambil hari ini bukanlah akhir, melainkan awal dari tantangan baru. “Setelah melaksanakan pendidikan dokter yang begitu lama, hari ini belum selesai. Ke depan, tantangan sebagai dokter akan semakin banyak, dan melaksanakan internship adalah langkah awal pengabdian kalian,” ujar Rektor.

Beliau juga menyoroti peran krusial orang tua dalam keberhasilan anak-anak mereka. “Doa dan dukungan orang tua adalah penentu keberhasilan. Banyak perjuangan orang tua untuk kalian yang mungkin tidak semua disampaikan,” tambahnya.
Wakil Ketua IDI wilayah Lampung, juga Wakil Bupati Lampung Tengah, dr. Ardito Wijaya memberikan pesan penting kepada para dokter baru. “Jadilah dokter yang disenangi oleh masyarakat. Layani setiap pasien dengan sebaik-baiknya, dan jaga nama baik profesi dokter,” ujarnya.

Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati, dalam sambutannya, menekankan pentingnya untuk terus berusaha menjadi lebih baik di masa depan. “Hari ini adalah hari terbaik kita. Selama enam tahun menimba ilmu, perjalanan ini indah untuk dikenang, tapi tidak untuk diulang, karena beratnya pendidikan dokter,” ucap dekan.
Dekan mengatakan bahwa semua yang hadir adalah para lulusan terbaik.. Dirinya juga menyampaikan penghargaan kepada orang tua yang telah berdoa dan mendukung anak-anak mereka sepanjang perjalanan pendidikan dokter.

“Hari ini kita menyaksikan anak-anak kita berhasil mengemban amanah bertahun-tahun akhirnya lulus dan diangkat sumpah,” ucap Dekan dengan penuh kebanggaan.
Prosesi sumpah dokter Universitas Malahayati turut dihadiri oleh IDI Lampung, Dinas Kesehatan Lampung, pengurus yayasan alih teknologi, seluruh wakil rektor Universitas Malahayati, Dekan Fakultas Kedokteran, Kaprodi Pendidikan Dokter, Kaprodi Profesi Dokter, dosen, dan tentu saja, para orang tua yang telah lama mendukung perjalanan anak-anak mereka. (451/**)

Profesi Ners Universitas Malahayati Lakukan Serah Terima Mahasiswa ke Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung
Acara serah terima tersebut turut hadir Kepada Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung beserta jajaran, dan juga Kepala Puskesmas Kemiling, Simpur, Kedaton, Satelit, dan Kampung Sawah. Dari Prodi Profesi Ners hadir Ketua Prodi Profesi Ners, Sekretaris Prodi Profesi Ners dan Dosen Pembimbing Klinik. Acara dibuka dengan sambutan dan penyerahan sejumlah 42 mahasiswa secara simbolis dari Prodi Profesi Ners Universitas Malahayati kepada Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung.
Universitas Malahayati Bandar Lampung Angkat Sumpah 84 Lulusan Dokter
Bandar Lampung (malahayati.ac.id): Universitas Malahayati Bandar Lampung menggelar upacara Sumpah Dokter ke-66 yang diikuti 84 dokter baru di Graha Bintang, Selasa (21/11/2023).
Rektor Universitas Malahayati, Dr. Achmad Farich, dr., M.M., menyoroti evolusi peran dokter modern. “Dokter bukan hanya duduk kerja menyuntik, sekarang dokter harus bisa membuat kebijakan. Dokter saat ini harus multitalenta,” tegasnya.
Bagi para dokter baru, sumpah yang diambil hari ini bukanlah akhir, melainkan awal dari tantangan baru. “Setelah melaksanakan pendidikan dokter yang begitu lama, hari ini belum selesai. Ke depan, tantangan sebagai dokter akan semakin banyak, dan melaksanakan internship adalah langkah awal pengabdian kalian,” ujar Rektor.
Beliau juga menyoroti peran krusial orang tua dalam keberhasilan anak-anak mereka. “Doa dan dukungan orang tua adalah penentu keberhasilan. Banyak perjuangan orang tua untuk kalian yang mungkin tidak semua disampaikan,” tambahnya.
Wakil Ketua IDI wilayah Lampung, juga Wakil Bupati Lampung Tengah, dr. Ardito Wijaya memberikan pesan penting kepada para dokter baru. “Jadilah dokter yang disenangi oleh masyarakat. Layani setiap pasien dengan sebaik-baiknya, dan jaga nama baik profesi dokter,” ujarnya.
Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati, dalam sambutannya, menekankan pentingnya untuk terus berusaha menjadi lebih baik di masa depan. “Hari ini adalah hari terbaik kita. Selama enam tahun menimba ilmu, perjalanan ini indah untuk dikenang, tapi tidak untuk diulang, karena beratnya pendidikan dokter,” ucap dekan.
Dekan mengatakan bahwa semua yang hadir adalah para lulusan terbaik.. Dirinya juga menyampaikan penghargaan kepada orang tua yang telah berdoa dan mendukung anak-anak mereka sepanjang perjalanan pendidikan dokter.
“Hari ini kita menyaksikan anak-anak kita berhasil mengemban amanah bertahun-tahun akhirnya lulus dan diangkat sumpah,” ucap Dekan dengan penuh kebanggaan.
Prosesi sumpah dokter Universitas Malahayati turut dihadiri oleh IDI Lampung, Dinas Kesehatan Lampung, pengurus yayasan alih teknologi, seluruh wakil rektor Universitas Malahayati, Dekan Fakultas Kedokteran, Kaprodi Pendidikan Dokter, Kaprodi Profesi Dokter, dosen, dan tentu saja, para orang tua yang telah lama mendukung perjalanan anak-anak mereka. (451/**)
Ini Pesan Sekretaris Yayasan Alih Teknologi Tarmizi untuk Lulusan Dokter Muda Universitas Malahayati
Bandar Lampung (malahayati.ac.id): Sekretaris Yayasan mewakili Ketua Yayasan Alih Teknologi, Tarmizi, SE., M. Akt, menghadiri acara sumpah dokter di Graha Bintang Universitas Malahayati Bandar Lampung, Selasa (21/11/2023).
Tarmizi memberikan ucapan selamat kepada 84 lulusan dokter muda yang resmi mengambil sumpah dokter. Tarmizi tidak hanya memberikan selamat, tetapi juga menyampaikan pesan penting bagi para dokter muda yang siap memasuki dunia medis.
“Selamat kepada para lulusan dokter yang telah menyelesaikan pendidikan dengan sukses. Namun, perjalanan kalian dalam dunia medis baru saja dimulai. Setelah ini kalian akan mengabdikan diri dalam program internship selama satu tahun sesuai dengan wilayah yang ditunjuk oleh Kementerian Kesehatan RI,” kata Tarmizi.
Tarmizi menjelaskan bahwa program internship adalah kesempatan emas bagi para dokter muda untuk mendapatkan pengalaman praktis di lapangan dan menerapkan pengetahuan yang telah mereka peroleh selama pendidikan.
“Melalui program ini, kalian dapat memperluas wawasan, mengembangkan keterampilan klinis, dan berkontribusi langsung dalam pelayanan kesehatan masyarakat,” tambahnya.
Selain itu, Tarmizi juga mengingatkan para lulusan untuk tetap menjaga etika dan integritas dalam menjalani profesi dokter. “Profesi dokter bukan hanya tentang pengetahuan medis, tetapi juga tentang empati, dedikasi, dan kepedulian terhadap pasien. Saya yakin, dengan semangat dan tekad yang kalian miliki, kalian akan menjadi dokter yang berkomitmen dan bermanfaat bagi masyarakat,” ucapnya.
Acara dibuka langsung oleh Rektor Universitas Malahayati, Dr. Achmad Farich, dr., M.M., dan pembacaan sumpah dipimpin Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati, dihadiri para tamu undangan serta para dosen Program Studi Pendidikan Dokter Universitas Malahayati. (451/**)
Katalog Buku Manajemen Keuangan
Tentang Buku
Judul : Manajemen Keuangan
Penulis :Erna Listyaningsih, S.E., M.Si., Ph.D., AFA.
Penerbit : Universitas Malahayati
Buku ini berisi tentang manajemen keuangan yang antara lain membahas tentang gambaran singkat manajemen keuangan, laporan keuangan, bagaimana menganalisa laporan keuangan, pasar dan institusi keuangan, time value money, return dan resiko, kemudian tentang bagaimana valuasi obligasi dan saham, biaya modal, struktur modal perusahaan serta capital budgeting.
Universitas Malahayati Jadi Tuan Rumah Kegiatan LLDikti Wilayah II, Optimalisasi SPMI dan Bangun Budaya Mutu
Bandar Lampung (malahayati.ac.id): Universitas Malahayati Bandar Lampung menjadi tuan rumah kegiatan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah II, Senin (20/11/2023).
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan bimbingan teknis optimalisasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) dengan fokus pada peningkatan komitmen pimpinan dan pemahaman pelaksana SPMI perguruan tinggi swasta.
Dalam sambutannya, Rektor Universitas Malahayati, Dr. Achmad Farich, dr., M.M., menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada universitasnya sebagai tuan rumah kegiatan ini. Ia juga menyatakan harapannya agar Universitas Malahayati dapat terus meningkatkan mutu pendidikan di wilayah II, khususnya di Bandar Lampung.
Kepala LLDIKTI Wilayah II, Prof. Dr. Iskhaq Iskandar, M.Sc, saat membuka acara, menegaskan tujuan utama kegiatan ini adalah membangun budaya mutu di lingkungan perguruan tinggi. Dalam konteks ini, ia menggarisbawahi tantangan besar dalam meningkatkan mutu pendidikan dalam waktu satu tahun ke depan.
“Budaya mutu harus dibangun secara menyeluruh, melibatkan siklus penetapan, pelaksanaan, evaluasi, pengendalian, dan peningkatan. Dengan adanya pengendalian dan evaluasi, lemahnya sistem dapat diidentifikasi untuk kemudian dilakukan peningkatkan,” ucapnya.
Prof. Dr. Iskhaq juga menyampaikan pentingnya dukungan dan komitmen dari pimpinan, dekan fakultas, dan kepala program studi. Tanpa dukungan ini, budaya mutu tidak dapat tumbuh dan berkembang secara optimal.
Ia berharap semua yang hadir adalah pihak yang terlibat dalam upaya meningkatkan mutu, sehingga dengan komitmen bersama dapat membangun budaya mutu yang berkelanjutan. (451/**)
Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati Bandar Lampung Gelar Yudisium di Graha Bintang
Bandar Lampung (malahayati.ac.id): Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati Bandar Lampung menggelar acara yudisium di Graha Bintang, Senin (20/11/2023).
Dekan Fakultas Kedokteran, dalam sambutannya, mengajak para lulusan untuk berbagi kebahagiaan ini dengan orangtua, menyebutnya sebagai pencapaian bagi mereka. Dekan juga menegaskan pentingnya momen besok, di mana para lulusan akan mengucapkan sumpah dokter.
“Sumpah dokter hanya sekali seumur hidup, dan besok adalah proses terbesar dalam hidup kalian,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Rektor I Bidang Akademik Universitas Malahayati memberikan apresiasi kepada para lulusan atas pencapaian luar biasa mereka dalam menyelesaikan pendidikan kedokteran. Dalam sambutannya, Wakil Rektor mengingatkan bahwa gelar dokter bukan hanya penghargaan, melainkan juga tanggung jawab besar. Ia menekankan pentingnya integritas, etika, dan empati dalam praktik medis.
Wakil Rektor juga memberikan pesan kepada para lulusan untuk terus belajar dan mengasah keterampilan mereka, karena pendidikan kedokteran bukanlah akhir dari pembelajaran. “Jangan pernah berhenti menjadi mahasiswa sejati dalam bidang kedokteran,” katanya.
Wakil Rektor mengucapkan selamat atas pencapaian para lulusan dan berharap bahwa gelar dokter yang mereka terima akan menjadi tonggak awal dari karier yang sukses dan bermakna. Ia yakin bahwa para lulusan akan menjadi dokter yang luar biasa, memberikan kontribusi besar bagi dunia medis dan kesehatan masyarakat.
Di akhir sambutannya, Wakil Rektor juga mengajak para lulusan untuk membawa adik-adik atau sanak saudara mereka untuk kuliah di Universitas Malahayati yang mereka cintai. (451/**)
Mahasiswa Universitas Malahayati Raih Juara 3 Wushu PORWIL Sumatera XI Riau 2023
Faisal mengungkapkan harapan dan target kedepannya untuk berprestasi di kejuaraan dunia, dapat memberikan dampak positif untuk Universitas Malahayati, serta mengharumkan nama kampus tercinta. (gil/humasmalahayatinews)
Rektor Universitas Malahayati Terima Kunjungan Pengurus Muslimat NU Lampung
Bandar Lampung (malahayati.ac.id): Rektor Universitas Malahayati, Dr. Achmad Farich., dr., M.M., didampingi Wakil Rektor 4, Drs. Suharman, M.Pd., M.Kes menerima kunjungan Pengurus Wilayah Muslimat NU Lampung di Ruang Rapat Gedung Rektorat, Jumat (17/11/2023).
Ketua PW Muslimat NU Lampung, Dra. Hj. Fita Nahdia Assegaf, menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan pengurus baru yang terpilih pada 26 Oktober 2023.
“Saya adalah ketua terpilih di asrama haji pada 26 Oktober 2023. Niat kami adalah bersilaturahmi memperkenalkan pengurus baru, mudah-mudahan ke depan dapat bersinergi bersama. Pengurus kami berasal dari berbagai kalangan, baik dari pondok pesantren, birokrat, dan dunia pendidikan. Tujuannya agar dapat bersinergi bersama dalam menangani masalah kaum perempuan,” ungkap Dra. Hj. Fita Nahdia Assegaf.
Pengurus yang hadir berasal dari latar belakang yang beragam, dengan tujuan utama untuk bersinergi dalam menangani berbagai masalah yang dihadapi oleh kaum perempuan. Mereka berkomitmen untuk menjadikan perempuan sebagai madrasatul ula (sekolah pertama) bagi anak-anak, yang dapat memberikan pendidikan sebagai bekal untuk masa depan.
“Saya berharap ke depan akan ada kerjasama antara Muslimat dengan perguruan tinggi, terutama Unmal, khususnya dalam hal pendidikan dan kesehatan yang dapat disinergikan bersama,” tambah Dra. Hj. Fita Nahdia Assegaf.
Rektor Achmad Farich menyambut baik kunjungan dari PW Muslimat NU Lampung. Beliau mengenalkan bahwa sebagian besar mahasiswa di Universitas Malahayati berasrama, di mana salah satu kegiatannya adalah pendalaman agama.
Rektor menyatakan kesiapannya menyambut kehadiran Ketua Umum PP Muslimat NU, Khofifah Indar Parawansa, yang bakal hadir melantik pengurus baru nanti.
“Kami senang dengan kegiatan yang akan dilaksanakan PW Muslimat NU Lampung di Graha Bintang. Kami persilahkan, tanggal tersebut gedung sedang tidak digunakan,” ucap Rektor Achmad Farich.
Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Pelantikan, Orientasi & Rapat Kerja Pimpinan Wilayah Muslimat Nahdlatul Ulama Provinsi Lampung masa khidmat 2023–2028 yang akan diselenggarakan pada Sabtu, 25 November 2023, di Graha Bintang Universitas Malahayati. (451/**)
Rektor Universitas Malahayati Bandar Lampung Terima Kunjungan Yayasan Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi
Bandar Lampung (malahayati.ac.id): Rektor Universitas Malahayati, Dr. Achmad Farich, dr., M.M., menerima kunjungan dari pengurus Yayasan Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi di ruang rapat rektorat Kamis (16/11/2023). Ketua Yayasan Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah, KH. Dr. Hermanto Harun, Lc., M.H.I, menyampaikan bahwa kunjungannya bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan pihak universitas.
Dalam pertemuan tersebut, KH. Dr. Hermanto menjelaskan bahwa pondok pesantren Al-Kinanah telah berdiri selama enam tahun dan kini memiliki 620 santri dan santriwati. Beliau menekankan harapannya agar para santri dapat melanjutkan pendidikan tinggi di Universitas Malahayati, terutama di program studi pendidikan dokter.
“Selain dibekali untuk menjadi Ulama, kami juga mendorong santri untuk menjadi ilmuan. Kami berharap nantinya banyak dokter yang memiliki dasar lulusan pondok pesantren,” kata Hermanto.
Rektor Achmad Farich menyambut baik kunjungan rombongan pengurus yayasan ponpes. Beliau menjelaskan bahwa kampus Universitas Malahayati memiliki lima Fakultas dan 20 Program studi dengan luas lahan 84 hektar, terdiri dari gedung perkantoran, fasilitas olahraga, ruang perkuliahan, asrama, dan rumah sakit.
Rektor juga mengungkapkan Universitas Malahayati memiliki program beasiswa pendidikan untuk para santri yang hafiz quran mencakup semua program studi.
“Saat ini kami tengah mengajukan prodi baru, seperti prodi kedokteran gigi dan magister manajemen. Ke depan, kami juga akan mengajukan program studi S3 ilmu kesehatan,” ungkap Rektor Achmad Farich.
Para tamu dari Yayasan Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah yang hadir dalam kunjungan ini antara lain KH. Dr. Hermanto Harun, Lc., M.H.I (Ketua Yayasan), Dr. Pauzi Hasim, M.Pd.I (Sekretaris Yayasan), H. M. Harmin, Lc (Kepala MTs), Ahdiyat Mahendra, M. Hum (Kepala Kurikulum dan Riset PPM Al-Kinanah), Ahmad Muchlis, SE (Koordinator Pengasuhan Santri Putra), dan Ratnawati, S.Si (Koordinator Pengasuhan Santri Putri).
Para tamu disambut langsung oleh Rektor Universitas Malahayati, didampingi Wakil Rektor 1 dan 4, Kepala Bagian Kerjasama, Kepala Asrama, dan Kepala Humas Emil Tanhar, SE. (451/**)
Prodi Akuntansi Universitas Malahayati Hadirkan UPTD Samsat Rajabasa Bandar Lampung Sosialisasi PKB dan BBNKB
Bandar Lampung (malahayati.ac.id): UPTD Wilayah 1 Samsat Rajabasa Bandar Lampung menggelar acara sosialisasi Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor di ruang Teleconference Universitas Malahayati Bandar Lampung dan dihadiri 100 mahasiswa dari Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Manajemen, Kamis (16/11/2023).
Dekan Fakultas Ekonomi Manajemen, Dr. Rahyono, S. Sos., M.M., membuka acara yang juga dihadiri oleh Kepala Prodi Akuntasi Muhammad Lutfi, SE., M. Si dan sejumlah dosen. Narasumber utama adalah Ervin Ferdian, kepala UPTD Wilayah 1 Samsat Rajabasa Bandar Lampung, Ahmad Arkan Nugraha, Kabag Operasional Jasaraharja Cabang Lampung, serta Brigadir Suci dan Aiptu Nani, perwakilan Ditlantas Polda Lampung.
Kepala UPTD Wilayah 1 Samsat Rajabasa Bandar Lampung, Ervin Ferdian memberikan penjelasan bahwa proses pembayaran pajak kendaraan tidaklah sulit, melainkan sangat mudah dan praktis. Pembayaran pajak dapat dilakukan secara konvensional dengan datang langsung ke Samsat induk atau Samsat unggulan. Samsat induk berlokasi di Pramuka Rajabasa, dekat dengan lokasi acara, dan melayani pembayaran pajak tahunan, pajak 5 tahunan, perpanjangan STNK, balik nama, dan ganti warna.
Samsat unggulan tersebar di beberapa mal di Bandar Lampung, seperti mal Bumi Kedaton, mal Chandra, dan mal Kartini. Selain itu, terdapat unit pelayanan cepat atau drive-thru di sekitar Samsat induk Rajabasa di Pramuka, serta Samsat kontainer yang melayani pembayaran pajak.
Ervin juga menjelaskan bahwa mobil Samsat keliling memberikan pelayanan di seputaran Sukarame dan Teluk Betung, sehingga total ada 7 layanan pembayaran pajak kendaraan. Proses pembayaran pajak tahunan di Samsat unggulan sama seperti di Samsat induk, dengan syarat mudah seperti membawa STNK asli, KTP asli, dan surat kuasa bagi yang berwakil.
Bagi warga luar Bandar Lampung, pembayaran pajak bisa dilakukan di Samsat mana pun sesuai domisili. Prosesnya tetap mudah dengan syarat membawa KTP asli, STNK asli, dan surat kuasa bagi yang berwakil.
Untuk memudahkan masyarakat, pelayanan pembayaran pajak juga dapat dilakukan secara digital. Aplikasi Samsat dapat diunduh melalui Play Store dengan nama Es Salam P2 dan Signal Polantas Polri. Pembayaran digital dapat dilakukan 24 jam sehari, 7 hari seminggu. Pembayaran TPKB secara digital memiliki durasi waktu 2 hari karena melibatkan proses otorisasi dari Bank Lampung. (451/**)