Sosialisasi Peran Aktif MBKM Universitas Malahayati Bandarlampung

BANDARLAMPUNG (malahayati.ac.id) : Universitas Malahayati Bandarlampung gelar Sosialisasi Peran Aktif Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di Gedung Graha Bintang Universitas Malahayati. Kamis (20/10/2022).

Acara ini dihadiri Rektor Universitas Malahayati, Wakil Rektor III, Ketua MBKM Universitas Malahayati, Dosen Modul Nusantara, alumni MBKM Batch 1 dan 2, serta mahasiswa Universitas Malahayati semester 3, 5 dan 7.

Dr. Achmad Farich, dr., M.M menghimbau agar para mahasiswa yang hadir dapat mengikuti dan mengetahui peran MBKM dalam dunia Kampus.

“Semoga dengan adanya sosialisasi MBKM akan mendapatkan adanya pencerahan dalam mencapai koridor ilmu yang didapatkan”. ujar Rektor,

“Bukan hanya menuntut pendidikan formal, namun menambah ilmu pengetahuan dan wawasan diluar jurusan berkuliah”. tambahnya,

“Tolong ini disimak baik-baik, agar tercapai tujuan anda berkuliah di perguruan tinggi ini dan berhasil didalam dunia kerja”. tutup Rektor.

Wakil Rektor III, Dr.Eng. Rina Febrina, S.T., M.T menjelaskan tujuan MBKM adalah untuk meningkatkan kompetensi lulusan, baik soft skills maupun hardskills, agar lebih siap dan relevan dengan kebutuhan zaman.

“Menyiapkan lulusan sebagai pemimpin masa deoan bangsa yang unggul dan berkepribadian”. kata Rina,

“Program-program experiental learning dengan jalur yang fleksibel diharapkan dapat memfasilitasi mahasiswa mengembangkan potensinya sesuai dengan passion dan bakatnya”. sambungnya.

Dainty Maternity, SST. Bdn. M.Keb selaku ketua MBKM menjelaskan 5 manfaat mengikuti program MBKM Flagship ; Pengakuan 20 SKS, MBKM mengkonversi mata kuliah 1 semester, mendapatkan bantuan kuliah (UKT) dari DIKTI 2,4jt, mendapatkan biaya hidup dan lainnya sesuai ketentuan DIKTI, mendapatkan Sertifikat MBKM DIKTI. (***)humasmalahayatinews

1 reply

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply