Selamat Hari Perpustakaan Nasional 17 Mei 2023

BANDARLAMPUNG (malahayati.ac.id): Hari Ulang Tahun Perpustakaan Nasional atau HUT Perpusnas diperingati pada tanggal 17 Mei setiap tahunnya. Tahun ini merupakan peringatan ke-43 Hari Perpustakaan Nasional pada 17 Mei 2023, yang juga bertepatan dengan peringatan Hari Buku Nasional.

Sejarah berdirinya Perpustakaan Nasional RI masih memiliki keterkaitan erat dengan Museum Nasional. Koleksi buku dan terbitan langka milik Perpusnas dahulunya merupakan koleksi hibah dari Perpustakaan Museum Nasional yang kala itu bernama Lembaga Kebudayaan Indonesia (hasil ubahan nama dari Koninklijk Bataviaasch Genootschap van Kunsten en Wetenschappen).

Jauh sebelum itu, awal mula berdirinya Perpusnas RI sudah sejak masa pemerintahan Hindia Belanda. Berikut timeline sejarah berdirinya Perpusnas dari masa ke masa sebagaimana dilansir unggahan Instagram resmi Perpusnas (@perpusnas.go.id)

Tahun ini merupakan peringatan Hari Ulang Tahun atau HUT ke-43 Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. Melansir akun resmi Perpusnas RI, diusung tema HUT Perpusnas 2023 yaitu “Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial, Solusi Cerdas Pemulihan Ekonomi Masyarakat Pasca Pandemi Covid-19”.

Dilansir dari www.kompas.com Perpustakaan Universitas Malahayati merupakan bagian dari 7 Perpustakaan Keren di Indonesia.

Ingin mengenal lebih jauh mengenai Perpustakaan Universitas Malahayati ? Yuk langsung bisa tonton disini (youtube.com). (gil/humasmalahayatinews)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply