Delapan Mahasiswa Akuntansi Universitas Malahayati Jadi Relawan Pajak untuk Negeri
Bandar Lampung (malahayati.ac.id): Delapan mahasiswa dari Program Studi Akuntansi Universitas Malahayati Bandar Lampung telah meraih sukses sebagai relawan pajak dalam kegiatan “Relawan Pajak Untuk Negri” (Renjani), yang berlangsung mulai 5 Februari hingga 29 Maret 2024.
Tujuan utama kegiatan ini adalah membantu menyelesaikan laporan SPT tahunan orang pribadi 2024.
Para mahasiswa, selain bertugas di lingkungan kampus Universitas Malahayati, juga turut andil di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Natar dan Madya Bandar Lampung.
Nama-nama mahasiswa tersebut antara lain:Nabila Liquina (NPM: 22210069, Dian Eka Saputri (NPM: 22210039), Selma Khoirun Nisa (NPM: 22210085), Sabrina Revania Putri (NPM: 22210022), Ika Dianisa (NPM: 22210052), Salma Syahriyani Santoso (NPM: 22210023), Ferinditha Prisca Leona (NPM: 22210025), dan Rismawati Shelia Putri (NPM: 22210098).
Dian Eka Saputri berbagi pengalamannya sebagai relawan pajak, menyatakan bahwa kegiatan ini memberinya pemahaman mendalam tentang cara mengisi SPT dan perbedaan antara SPT pribadi dan SPT badan.
Salma Syahriyani Santoso juga menambahkan, “Saya kini lebih paham tentang berbagai jenis SPT dalam pengisian e-filling dan e-form.”
Bagi mereka, pengalaman menjadi relawan pajak merupakan sesuatu yang baru, terutama karena di kampus mereka belum mengikuti mata kuliah perpajakan.
Dian Eka Saputri menegaskan, “Kami merasa ini adalah pengalaman yang berharga, tidak hanya bagi kami sebagai mahasiswa, tetapi juga sebagai kontribusi positif kami kepada masyarakat dalam pemahaman perpajakan.”
Para mahasiswa berharap dapat terus berkontribusi dan mengembangkan pemahaman mereka di bidang perpajakan di masa depan.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!