Wakil Rektor I Universitas Malahayati Pantau Langsung Kuliah Perdana Semester Genap 2024/2025

BANDARLAMPUNG (malahayati.ac.id): Universitas Malahayati Bandarlampung resmi memulai perkuliahan semester genap tahun akademik 2024/2025 pada Senin (10/3/2025). Wakil Rektor I Universitas Malahayati, Prof. Dr. Dessy Hermawan, S.Kep., Ns., M.Kes, melakukan pemantauan langsung pelaksanaan kuliah perdana di sejumlah ruang kelas. Dalam kunjungannya, Prof. Dessy didampingi oleh Wakil Rektor IV, Drs. Suharman, M.Kes., M.Pd., Kepala BAA Ahmad Iqbal, S.S., Kepala BAU Ahmad Sidiq, ST., MT., serta Kepala Humas dan Protokol Emil Tanhar, S.Kom.

Tim pimpinan universitas ini berkeliling ke berbagai ruang kuliah untuk memeriksa kesiapan fasilitas, antusiasme dosen, dan semangat mahasiswa pada hari pertama kuliah. Menyambut dimulainya semester baru, Prof. Dessy mengungkapkan rasa syukur dan puas atas kelancaran perkuliahan. “Alhamdulillah, perkuliahan pada hari pertama ini berjalan lancar, baik dari segi fasilitas kelas, kesiapan dosen, dan antusiasme mahasiswa dalam memulai semester baru,” ujarnya dengan senyum lebar.

Namun demikian, Prof. Dessy juga mengingatkan bahwa masih ada beberapa aspek yang perlu diperbaiki, terutama terkait sarana dan prasarana fasilitas kelas. “Kami akan terus melakukan monitoring dan evaluasi untuk meningkatkan kualitas fasilitas kelas guna mendukung kenyamanan dan efektivitas proses pembelajaran,” tambahnya.

Sebagai bentuk apresiasi, Prof. Dessy juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan perkuliahan minggu pertama ini, mulai dari P3T, BAU, hingga seluruh dosen, dekan, kepala program studi, dan mahasiswa yang telah berperan aktif dalam kelancaran kegiatan akademik.

Sementara itu, Ketua Lembaga Penjaminan Mutu Internal (LPMI) Universitas Malahayati, Dr. M. Arifki Zainaro, Ns., M.Kes, menyampaikan laporan hasil pemantauan yang dilakukan oleh LPMI pada hari pertama perkuliahan semester genap. Dr. Arifki menjelaskan bahwa tujuan dari pemantauan ini adalah untuk memastikan kesesuaian standar pelaksanaan perkuliahan, menilai kepatuhan terhadap jadwal yang telah ditetapkan, serta mengevaluasi kesiapan sarana dan prasarana.

“Secara umum, perkuliahan hari pertama telah berjalan dengan baik. Mayoritas kelas berlangsung tepat waktu, dengan tingkat kehadiran yang sangat baik dari sisi dosen maupun mahasiswa. Sarana dan prasarana pun dalam kondisi siap mendukung proses pembelajaran, meski masih ada beberapa hal yang perlu kami perbaiki untuk meningkatkan kenyamanan dan efektivitas perkuliahan,” ungkap Dr. Arifki.

Lebih lanjut, Dr. Arifki menegaskan pentingnya menjaga semangat positif yang terlihat pada hari pertama kuliah. “Semangat dosen dan mahasiswa pada hari pertama ini sangat luar biasa. Kami berharap semangat ini dapat terus dipertahankan sepanjang semester Genap 2024/2025, sehingga proses akademik di Universitas Malahayati dapat berjalan optimal sesuai dengan visi dan misi kami dalam mencetak lulusan yang kompeten dan berdaya saing.”

“LPMI juga berkomitmen untuk terus melakukan monitoring dan evaluasi guna menjamin mutu pendidikan di Universitas Malahayati tetap terjaga dan meningkat dari waktu ke waktu,” tandasnya.

Dengan pemantauan yang cermat dan semangat positif dari seluruh sivitas akademika, diharapkan semester genap ini dapat menjadi ajang pencapaian yang lebih besar bagi mahasiswa dan dosen Universitas Malahayati. Proses perkuliahan yang lancar dan berkualitas akan memberikan kontribusi besar terhadap pengembangan akademik dan peningkatan mutu pendidikan di masa yang akan datang. (gil)

Editor: Gilang Agusman