Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati dan JTPI ITERA Sepakati Kerjasama, ini Ruang Lingkupnya
BANDAR LAMPUNG (malahayati.ac.id): Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati Bandar Lampung dan Jurusan Teknologi Produksi dan Industri (JTPI), Institut Teknologi Sumatera (ITERA) bersepakat menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) di Aula Gedung Kuliah Utama 1 Itera Lampung, Senin (11/9/2023).
Penandatangan dilakukan langsung oleh dr. Toni Prasetia, Sp.PD., FINASIM Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati dan Hadi Teguh Yudistira, S.T., Ph.D., Kepala Jurusan Teknologi Produksi dan Industri (JTPI), ITERA Provinsi Lampung.
Baca juga: Universitas Malahayati Bandar Lampung Teken Nota Kesepahaman dengan Itera
Kerjsama ini bertujuan untuk saling membantu dan mendukung kegiatan di bidang Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian kepada masyarakat dengan memanfaatkan sumber daya yang dimiliki kedua perguruan tinggi demi kemajuan bersama.
Ruang lingkup kerjsama diantaranya, Penyelenggaraan pendidikan Dosen Tamu atau Dosen Luar Biasa; Pembimbingan penelitian bersama; Pertukaran mahasiswa Kampus Merdeka.
Selanjutnya, Pengembangan program akademik; Sharing Facility untuk laboratorium; Penyelenggaraan kolaborasi riset, kedaireka, pengembangan sumber daya, dan publikasi bersama dalam Penelitian dan Pengabdian Masyarakat; dan Penyelenggaraan kegiatan ilmiah, kajian ilmiah, seminar, dan lokakarya.
Perjanjian Kerja Sama ini berlaku untuk jangka waktu 5 (lima) tahun, terhitung sejak 21 Juni 2023 sampai dengan 21 Juni 2028. (451/**)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!