Kopkadum Universitas Malahayati Hadirkan Cookies dan Teh Berbahan Daun Kelor, Begini Cara Belinya
Bandar Lampung (malahayati.ac.id): Koperasi Karyawan dan Dosen Universitas Malahayati (Kopkadum) Bandar Lampung meluncurkan produk baru yang unik dan bernutrisi tinggi, yaitu cookies dan teh celup berbahan dasar daun kelor.
Produk cookies dan teh celup Kopkadum Universitas Malahayati telah memiliki sertifikat halal dari Kementerian Agama kota Bandar Lampung dan izin Produksi Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT) dari Dinas Kesehatan.
Dalam upaya mendukung inisiatif penanganan stunting di Provinsi Lampung, Kepala Koperasi Universitas Malahayati, Andoko, S. Kep., Ns., M. Kes, mengungkapkan bahwa produk ini adalah bagian dari komitmen universitas dalam memberikan dukungan kepada pemerintah.
“Cookies yang kami produksi memiliki kandungan utama daun kelor. Secara medis, kelor dikenal memiliki kandungan gizi yang tinggi yang bermanfaat bagi pertumbuhan dan kesehatan tubuh,” ungkap Andoko.
Andoko juga menjelaskan bahwa produk ini sudah tersedia untuk umum dan dapat ditemukan di Koperasi Universitas Malahayati di Bandar Lampung.
Namun, karena produksi masih terbatas, ia menyarankan bagi mereka yang berminat untuk melakukan pemesanan dalam jumlah besar untuk melakukan pre-order terlebih dahulu.
Bagi yang tertarik untuk mencicipi cookies dan teh celup berbahan daun kelor ini, dapat menghubungi bagian marketing Koperasi melalui WhatsApp di nomor 08993625799.
Dengan langkah inovatif ini, Universitas Malahayati tidak hanya memberikan alternatif makanan yang sehat dan bergizi tinggi, tetapi juga turut berkontribusi dalam upaya penanggulangan stunting di Provinsi Lampung.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!